Pages

Monday, October 8, 2018

Cerita Syuci Indriani Rebut Emas Asian Para Games 2018

Liputan6.com, Jakarta - Syuci Indriani mempersembahkan medali emas keempat untuk Indonesia di ajang Asian Para Games 2018. Dia menjadi yang tercepat dalam cabang olahraga renang putri 100 meter gaya dada SB 14.

Bertanding di Stadion Akuatik, Senin (8/10/2018), Syuci mencatatkan waktu 1 menit 23,95 detik. Dia hanya unggul 0,02 detik dari perenang Jepang, Mai Deguchi yang harus puas meraih medali perak Asian Para Games.

"Tadi pas di lintasan, saya lihat di samping ada lawan. Byur... Byur (suara air).... Saya mencoba secepatnya saja," ujar Syuci kepada wartawan.

Sosok berusia 17 tahun itu sempat tak menyangka dirinya bisa meraih medali emas. Dia baru sadar ketika mendengar teriakan suporter yang memenuhi Stadion Akuatik.

"Jujur saya tidak sangka bisa meraih emas Asian Para Games. Pas sentuh dinding, saya baru tahu setelah penonton teriak-teriak dan menyebutkan Indonesia-Indonesia," katanya.

* Update Terkini Asian Para Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru di Sini.

Setyo Budi Hartanto Sabet Medali Perak di Asian Para Games 2018

Let's block ads! (Why?)


October 08, 2018 at 09:15PM
via Berita Hari Ini, Kabar Harian Terbaru Terkini Indonesia - Liputan6.com https://ift.tt/2C4Bmc3
RSS Feed

If New feed item from http://ftr.fivefilters.org/makefulltextfeed.php?url=https%3A%2F%2Fwww.liputan6.com%2Frss&max=3, then Send me an email


Unsubscribe from these notifications or sign in to manage your Email Applets.

IFTTT

No comments:

Post a Comment