Pages

Saturday, October 13, 2018

PSI: Perang Ideologi Usai, Jangan Lagi Ribut soal PKI dan HTI

Liputan6.com, Jakarta Politikus Partai Solidaritas Indonesia PSI M Guntur Romli meminta masyarakat tak lagi meributkan isu komunisme atau PKI dan khilafah. Menurutnya, komunisme maupun khilafah telah dilarang di Indonesia.

"Saat ini hal penting yang harus diributkan adalah program untuk kesejahteraan rakyat," ujar Guntur Romli di Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (13/10/2018).

Menurut Guntur Romli, perang ideologi sudah selesai. HTI sudah dilarang. PKI sudah dilarang.

"Jadi enggak usah ribut. Sekarang kita ributkan bagaimana program untuk rakyat," jelasnya.

Seorang warga NKRI sejati, lanjutnya, pasti menolak PKI maupun HTI. Karena itulah di wilayah NKRI ini, tak ada lagi tempat bagi PKI maupun HTI.

"Jadi tidak ada tempat untuk komunisme dan khilafah di negeri ini," ujarnya.

Let's block ads! (Why?)


October 14, 2018 at 05:26AM
via Berita Hari Ini, Kabar Harian Terbaru Terkini Indonesia - Liputan6.com https://ift.tt/2OoMCr9
RSS Feed

If New feed item from http://ftr.fivefilters.org/makefulltextfeed.php?url=https%3A%2F%2Fwww.liputan6.com%2Frss&max=3, then Send me an email


Unsubscribe from these notifications or sign in to manage your Email Applets.

IFTTT

No comments:

Post a Comment